Pencegahan penyakit demam berdarah
Hingga saat ini belum ditemukan sebuah vaksin yang dapat menangkal demam berdarah. Oleh karena itu, cara terbaik untuk mencegah agar kita tidak terserang demam berdarah adalah dengan menhindari gigitan nyamuk yang membawa virus demam berdarah (virus dengue), yaitu nyamuk Aedes aegypti. Berikut ini cara-cara yang bisa kita lakukan agar terhindar dari gigitan nyamuk tersebut:
Hingga saat ini belum ditemukan sebuah vaksin yang dapat menangkal demam berdarah. Oleh karena itu, cara terbaik untuk mencegah agar kita tidak terserang demam berdarah adalah dengan menhindari gigitan nyamuk yang membawa virus demam berdarah (virus dengue), yaitu nyamuk Aedes aegypti. Berikut ini cara-cara yang bisa kita lakukan agar terhindar dari gigitan nyamuk tersebut:
- Mensterilkan rumah serta lingkungan di sekitar rumah dengan melakukan pembasmian nyamuk, misalnya dengan melakukan fogging pembasmi nyamuk.
- Membersihkan bak mandi secara teratur serta menaburkan serbuk abate agar jentik-jentik nyamuk mati.
- Membalik, menutup, atau bila bisa singkirkan media-media kecil penampung air yang dapat membuat genangan air, baik yang ada di dalam rumah ataupun di luar rumah.
- Menutup seluruh ventilasi rumah dengan memasang kawat anti nyamuk.
- Memasang kelambu di ranjang tempat tidur.
- Memakai obat lotion anti nyamuk yang sudah terbukti efektif.
- Menggunakan pakaian yang cukup dapat melindungi dari serangan atau gigitan nyamuk.
Pengobatan penyakit demam berdarah
Selain belum ada vaksinasi yang dapat menangkal demam berdarah, obat khusus untuk mengobati penyakit demam berdarah pun juga belum ada hingga saat ini. Pengobatan penyakit demam berdarah yang dilakukan selama ini hanya berkisar pada cara untuk meringankan gejala, sehingga membuat penderita demam berdarah bisa senyaman mungkin. Apabila anda atau orang yang anda kenal mengalami gejala-gejala penyakit DBD, maka disarankan untuk:
Selain belum ada vaksinasi yang dapat menangkal demam berdarah, obat khusus untuk mengobati penyakit demam berdarah pun juga belum ada hingga saat ini. Pengobatan penyakit demam berdarah yang dilakukan selama ini hanya berkisar pada cara untuk meringankan gejala, sehingga membuat penderita demam berdarah bisa senyaman mungkin. Apabila anda atau orang yang anda kenal mengalami gejala-gejala penyakit DBD, maka disarankan untuk:
- Banyak-banyak istirahat
- Banyak minum atau mengkonsumsi air putih agar tidak dehidrasi
- Mengkonsumsi obat untuk meringankan gejala demam dan nyeri, seperti parasetamol. Namun jangan mengkonsumsi ibuprofen atau aspirin karena kedua obat tersebut bisa memicu terjadinya pendarahan pada penderita penyakit DBD.
Untuk penderita penyakit DBD berat, maka akan memerlukan pengobatan atau perawatan seperti:
- Perawatan di rumah sakit
- Cairan infus
- Dilakukan pemantauan tekanan darah
- Dilakukan transfusi darah untuk mengganti darah yang hilang.
Penderita penyakit DBD yang baru pulih biasanya akan merasakan kalau tubuhnya mudah sekali lelah serta tidak fit. Namun hal tersebut merupakan hal yang wajar, karena untuk benar-benar pulih atau sehat sepenuhnya biasanya diperlukan waktu sekitar 2 hingga beberapa minggu.
Demikianlah tindakan pencegahan penyakit demam berdarah beserta cara pengobatannya. Baca juga “penyebab penyakit DBD” dan “komplikasi penyakit demam berdarah”.
0 Response to "Tindakan pencegahan penyakit demam berdarah beserta cara pengobatannya"
Posting Komentar