Macam-macam batu penyebab gagal ginjal dan pencegahannya. Setelah
pada artikel sebelumnya telah dibahas apa itu penyakit gagal ginjal, besertapenyebabnya dan gejalanya, tentu kita sudah tahu bahwa ginjal merupakan salah
satu bagian dari sistem ekskresi dalam tubuh manusia yang mempunyai fungsi sebagai
penyaring zat-zat yang berbahaya bagi tubuh. Namun, sama halnya dengan
organ-organ lainnya, ginjal juga dapat menurun secara kualitas kinerja dan
fungsinya, atau bahkan tidak berfungsi sama sekali dan menjadi penyakit gagal
ginjal.
Batu penyebab penyakit gagal ginjal
Berikut ini beberapa macam atau jenis-jenis batu penyebab
penyakit gagal ginjal yang dikategorikan menurut sesuai mineral pembentuknya:
1. Batu kalsium
Kebanyakan batu yang menyebabkan penyakit ginjal merupakan
batu kalsium yang berbentuk kalsium oxalate. Kadar oxalate yang tinggi umumnya
sering ditemukan pada buah-buahan dan sayuran, seperti kacang, dan buah coklat.
Organ hati pun juga bisa menghasilkan oxalate. Selain itu makanan, vitamin D
dengan dosis tinggi, serta operasi pada saluran pencernaan, dan beberapa
kelainan metabolisme juga turut menambah atau meningkatkan kadar konsentrasi
oxalate atau kalsium pada urin. Batu kalsium juga bisa terjadi dan berbentuk
kalsium fosfat.
2. Batu struvite
Respon tubuh terhadap infeksi pada saluran urin dapat
berbentuk batu yang disebut batu struvite. Batu struvite bisa berkembang dan
membesar dengan sangat cepat.
3. Batu uric acid (asam urat)
Jenis batu penyebab gagal ginjal ini biasa terbentuk pada
seseorang yang kurang minum air (dehidrasi), suka mengkonsumsi makanan dengan
protein tinggi, dan mereka yang memiliki penyakit encok atau asam urat. Selain itu
faktor genetik dan kelainan jaringan penghasil darah juga bisa menjadi pemicu
terbentuknya batu uric acid ini.
4. Batu cystine
Penyakit ginjal yang disebabkan karena batu cystine memiliki
kasus yang sedikit. Kelainan secara turun-menurun yang menyebabkan ginjal
menproduksi asam amino (cystinuria) dengan jumlah yang begitu banyak merupakan
faktor penyebab terbentuknya batu cystine ini.
Selain beberapa jenis batu ginjal diatas, batu ginjal yang
sangat langka juga ditemukan bisa menjadi penyebab penyakit gagal ginjal.
Setelah kita mengetahui beberapa jenis batu ginjal dan apa yang menyebabkan
batu ginjal tersebut terbentuk dapat memberikan petunjuk sehingga kita dapat
melakukan tindakan-tindakan untuk mencegah ataupun mengurangi resiko terkena batu
ginjal.
Pencegahan penyakit batu ginjal
Selalu membiasakan diri dengan mempraktekkan pola hidup
sehat merupakan salah satu cara untuk mencegah tubuh terserang penyakit batu
ginjal. Untuk lebih jelasnya lakukanlah tindakan pencegahan dengan mengikuti
beberapa poin berikut ini:
- Ubahlah pola atau gaya hidup anda.
- Usahakanlah untuk minum air putih yang cukup setiap hari.
- Kurangi mengkonsumsi makanan yang kaya akan oxalate, seperti bayam, ubi, teh, coklat, dan produk-produk kedelai.
- Pilih makanan yang rendah akan protein hewani.
- Batasi penggunaan suplemen kalsium.
Demikianlah informasi yang dapat kami berikan mengenai
beberapa macam batu penyebab gagal ginjal dan cara pencegahannya. Semoga
bermanfat, baca juga “penyebab penyakit mata glaukoma”.
Sumber: gejala dan penyebab penyakit
0 Response to "Macam-macam batu penyebab gagal ginjal dan pencegahannya"
Posting Komentar