Penyebab timbulnya penyakit kulit beserta macam-macam
gangguan penyakit kulit. Penyakit kulit merupakan sebuah penyakit yang
menjangkit bagian terluar dari tubuh kita, yaitu kulit. Penyakit kulit sangat
rentan terjadi pada kulit kita, penyakit kulit pada umumnya yang ditemukan
sering terjadi akibat kesalahan dari si penderita itu sendiri, mulai dari tidak
memperhatikan kesehatan, kurang menjaga kebersihan, dan lain sebagainya.
Kebanyakan penyakit kulit memang tidak berbahaya, namun ada sebagian juga yang sangat
berbahaya. Bagi penderita pasti akan merasa terganggu dengan penyakit kulit
ini, tidak hanya karena faktor kesehatan, penyakit kulit juga mengganggu
penampilan atau kecantikan. Sehingga penderita biasanya akan malu ataupun
kurang percaya diri bila tampil dihadapan banyak orang. Berikut dibawah ini ada
berbagai macam gangguan penyakit kulit beserta penyebab munculnya penyakit
tersebut.
Penyebab kanker kulit adalah tidak terkontrolnya pertumbuhan
sel kanker di dalam jaringan kulit. Penyakit kanker kulit ini termasuk penyakit
kulit yang berbahaya. Jadi harus diobati secara serius, karena sel-sel kanker
pada jaringan kulit tersebut bisa saja menyebar ke bagian-bagian organ yang
lain, seperti tulang, kelenjar getah bening,
dan lain-lain. Kanker kulit telah menjadi salah satu jenis kanker yang
paling banyak penderitanya. Bahkan menurut yayasan kanker kulit, di amerika 1
dari 5 orang sedang menderita penyakit kanker kulit.
2. Penyakit lupus
Penyebab timbulnya penyakit lupus adalah terganggunya
kekebalan tubuh (penyakit autoimmune). Penyakit lupus diderita oleh 1,5 juta
rakyat amerika. Jika pada tubuh yang normal sistem immune atau sistem kekebalan
tubuh akan menjaga tubuh dari berbagai serangan jenis gangguan penyakit seperti
virus, bakteri, dan segala bentuk penyakit yang dianggap bahaya bagi tubuh.
Namun pada tubuh seseorang yang menderita penyakit lupus, sistem kekebalan
tubuh akan salah mengidetifikasi macam-macam gangguan pada tubuh, yang justru
malah menyerang sel-sel tubuh yang baik/ sehat, dan akan merusak sistem
jaringan lunak seperti kulit dan organ-organ lainnya. Jika tidak diobati,
penyakit lupus dapat menimbulkan penyakit lanjutan yang lebih parah seperti
gangguan pada ginjal, sistem saraf, jaringan darah, dan kulit.
Penyebab penyakit campak adalah adanya virus yang berkembang
pada sel di daerah paru-paru dan tenggorokan. Rubeola atau campak merupakan
salah satu penyakit yang mudah sekali menular. Rubeola bisa menular melalui udara
saat si penderita bersih atau batuk. Orang yang menderita penyakit ini akan
deman, hidung berair, batuk dan ruam-ruam pada kulit sebagai puncak dari
penyakit campak ini. jika tidak diobati penyakit ini bisa menjadi penyakit
komplikasi pneunomia, radang infeksi telinga, dan encephalitis (radang
pembengkakan otak).
4. Penyakit jerawat
Penyebab timbulnya jerawat adalah karena terhalangnya
pori-pori kulit oleh minyak, kotoran, bakteri ataupun kulit mati. Setiap kulit
kita terdapat folikel pada pori-pori. Folikel ini terbuat dari kelenjar minyak
dan rambut. kelenjar minyak menghasilkan sebum, yang berjalan melalui
bulu/rambut. dan sebum keluar melewati pori-pori dan berakhir pada bagian luar
kulit. Sebum akan membuat kulit kita menjadi lembut dan lembab. Bagi penderita
jerawat, gangguan proses pelembaban kulit inilah yang mungkin terganggu.
berikut hal-hal penyebab timbulnya jerawat:
- Banyaknya sebum yang dihasilkan kelenjar minyak
- Adanya sel mati yang menutup pori-pori
- Adanya bakteri yang berkembang pada pori-pori
5. Penyakit hemangioma
Hemangioma adalah kelainan tumbuhnya daging atau kulit.
Namun, hemangioma bukanlah kanker. Karena hemangioma tidak disebabkan oleh
faktor luar, hemangioma sering ditemukan pada lapisan organ dalam seperti dalam
hati. Hemangioma berkembang sebelum orang lahir, ketika penderita masih dalam
kandungan. Hemangioma didalam hati biasanya tidak menimbulkan kelainan.
Hemangioma juga tidak bisa dideteksi bila tidak diperiksakan dan pemeriksaan
biasanya tidak terkait sama sekali dengan hemangioma.
6. cold sores (herpes simplex virus)
cold sores adalah melepuhnya kulit yang biasanya menimbulkan
rasa sakit pada daerah disekitar mulut atau wajah dan biasanya bisa sembuh
dalam beberapa minggu. Lepuhan kulit tersebut biasanya berisi cairan dan biasanya
tumbuh. Meskipun jarang sekali terjadi akan tetapi lepuhan kulit tersebut juga
bisa muncul di dalam mulut, hidung ataupun jari. Penyebab cold sores adalah
virus herpes. Pada umumnya cold sore terjadi pada anak-anak dan remaja. Gejala
yang timbul akibat penyakit ini adalah mual, pusing, flu, dan bisa juga adanya
gejala yang lebih parah yaitu kesulitan dalam menelan serta membengkaknya
kelenjar getah bening.
Penyakit psoriasis adalah penyakit atau gangguan kulit
kronis yang ditandai dengan bercak-bercak merah pada kulit yang terkadang
menyerupai sisik. Psoriasis memiliki beberapa jenis, seperti psoriasis scalp,
psoriasis guttate, psoriosis plaque, dan psoriasis eczema (eksim). Jika sudah
diketahui jenis psoriasis mana yang telah menjangkit anda, maka pengobatannya
pun akan lebih mudah.
8. Rosacea
Rosacea adalah gangguan atau penyakit kulit yang kini telah
menyerang lebih dari 16 juta warga amerika. Penyakit rosacea masih belum
diketahui penyebabnya, obatnya pun masih belum ada. namun akhir-akhir ini para
ilmuwan telah mengembangkan sebuah perawatan untuk menekan gejala-gejala yang
ditimbulkan oleh penyakit rosacea ini. penyakit rosacea mempunyai ciri khas,
yaitu lingkaran kecil yang berwarna merah dan bernanah. Kebanyakan rosacea
ditemukan di hidung, pipi, dan kening. Rosacea merupakan penyakit kulit yang
memiliki siklus, jadi rosacea dapat muncul dan hilang dengan sendirinya. Jadi
jika anda adalah salah satu penderita rosacea, bisa saja gejala-gejala penyakit
tersebut hilang, akan tetapi suatu saak mungkin akan muncul lagi.
9. Seborrheic eczema (eksim seborrheic)
Eksim seborrheic atau yang juga dikenal dengan dermatitis
seborrheic. Jika bayi yang menderita penyakit ini maka disebut juga cradle cap.
Eksim seborrheic ini timbul karena beberapa sebab, seperti:
- Kelenjar minyak yang memproduksi sebum terlalu berlebih
- Adanya jamur pada kulit yang disebut malassezia.
Meskipun penyakit ini masih belom ada obatnya. Tapi kita
bisa mencegah agar tidak terkena penyakit eksim seborheic ini dengan selalu
menjaga kesehatan ataupun kebersihan kulit.
10. Hives/ urticaria (gatal alergi)
Hives urticaria adalah penyakit gatal-gatal akibat alergi.
Penderita urticaria ini akan selalu merasa gatal-gatal dan disertai timbulnya
bentul-bentul merah pada kulit. Pada kebanyakan kasus, hives urticaria
disebabkan oleh adanya reaksi alergi pada obat-obatan atau reaksi alergi pada
beberapa benda yang bisa menimbulkan iritasi.
11. Vitiligo
Vitiligo adalah suatu penyakit kulit dimana kondisi kulit
menjadi kehilangan warna pigment kulit. Pigment (melanin) sangat berpengaruh
terhadap warna kulit. Pigment diproduksi oleh sel yang dinamakan “melanocytes”.
Orang-orang penderita vitiligo akan kehilangan pigment warna kulit dan
menyebabkan kulitnya akan berubah warna menjadi putih bercak-bercak. Vitiligo
tidak dapat disembuhkan, namun vitiligo dapat dirawat. Jadi penderita harus
menjaga keseimbangan pigment kulitnya seumur hidup. Penyakit kulit vitiligo
tidaklah menular dan berbahaya, selain itu juga tidak menimbulkan rasa sakit.
Penjelasan lengkap mengenai apa itu vitiligo bisa dilihat pada artikel
selanjutnya.
12. Kutil (warts)
Apa itu kutil? Kutil adalah benjolan kecil pada kulit.
Penyebab timbulnya kutil pada kulit adalah Human Papillomavirus (HPV). Penyakit
kutil telah ada sejak zaman dulu, hal ini terbukti dengan ditemukannya mummy
yang telah berusia 3000 tahun lalu yang terjangkit penyakit kutil ini. kutil
memang tidak berbahaya, namun kutil sangat mengganggu kecantikan ataupun
penampilan seseorang. Kutil juga dapat menimbulkan rasa sakit apabila penyakit
kulit kutil tumbuh di daerah-daerah tertentu.
13. Pembengkakan jaringan lunak (necrotizing fasciitiz)
Fasciitiz merupakan sebuah gangguan yang berupa infeksi pada
jaringan lunak. Penyakit fasciitiz ini bisa merusak jaringan kulit, otot, dan
jaringan lunak penghubung. Penyakit kulit yang satu ini disebabkan oleh infeksi
streptococcus yang merupakan sebuah bakteri yang memakan daging. Penyakit
fasciitiz yang disebabkan oleh infeksi bakter streptococcus biasanya lebih
cepat menjalar bila dibandingkan dengan bakteri lain. Infeksi streptococcus
dapat terjadi hanya dari luka kecil pada kulit kita. Jadi bila anda menderita
gejala-gejala infeksi. Lebih baik anda dengan segera menemui dokter untuk
diperiksa. Jika itu infeksi streptococcus, maka hal tersebut bisa berbahaya
karena bisa menyebar atau menjalar luas dengan cepat.
14. Cutaneous Candiasis
Apa itu cutaneous
candiasis? Pada kulit kita sebenarnya terdapat banyak sekali bakteri atau
organisme yang hidup. Namun bakteri-bakteri atau organisme tersebut tidak
mengganggu kesehatan tubuh kita.
Namun ketika banyak
infeksi jamur yang tidak berbahaya, ada sebuah jamur yang menyebabkan gangguan
pada kulit kita, yaitu jamur candida. Tidak terkontrolnya perkembangan candida
menyebabkan gangguan pada tubuh kita. Candidiasis bisa disembuhkan dengan
kesehatan tubuh dan perbaikan hygiene.
Apa itu bisul? Bisul
adalah gangguan penyakit akibat infeksi pada kulit. Kulit yang berbisul
biasanya akan membengkak dan ada nanahnya. Penyebab bisul muncul adalah karena
adanya infeksi pada bagian dalam kulit mesodermis dan juga melibatkan foliket
bulu rambut (Infeksi Staph Skin).
Carbunculosis adalah kondisi dimana bisul yang timbul lebih dari satu. Keadaan
seperti ini bisa merusak kulit secara permanen. Bisul bisa dengan mudah
menjalar ke bagian tubuh lain atau bahkan menular ke orang lain.
16. Selulitis
(Cellulitis)
Penyebab selulitis
adalah karena adanya infeksi bakteria. Selulitis biasanya berupa
bintik-bintik berwarna merah, yang
biasanya juga terasa sakit, panas dan nyeri. Infeksi selulitis bisa terjadi
pada semua bagian tubuh, namun selulitis sering kali muncul pada bagian bawah
kaki. Selulitis tidak hanya menyerang bagian kulit, selulitis juga bisa
menyerang bagian mesodermis, kelenjar, bahkan sampai ke aliran darah. Jadi
selulitis bisa saja menyebar dan membahayakan, oleh karena itu bagi anda yang
merasa mengalami gejala-gejala selulitis, disarankan agar segera menghubungi
dokter.
17. Kulit tidak
berminyak (Hypohidrosis)
Beberapa orang tidak
bisa mengeluarkan keringat mereka secara normal, padahal berkeringan merupakan
sebuah proses mekanisme untuk mendinginkan tubuh. Kondisi seperti disebabkan
karena kelenjar keringat tidak bisa bekerja dengan normal, dan keadaan seperti
ini disebut hypohidrosis atau Anhidrosis. Tidak keluarnya minyak pada tubuh mengakibatkan
tubuh akan menjadi panas, dan dapat menimbulkan kejang-kejang, bahkan kematian
pada si penderita.
18. Impetigo
Apa itu impetigo?
Impetigo adalah sebuah penyakit kulit yang bisa menular atau menjalar. Impetigo
biasanya terjadi pada anak-anak dan jarang sekali terjadi pada orang dewasa.
Impitigo biasanya muncul pada bagian leher, wajah, dan tangan. Penyebab
terjadinya impetigo pada kulit adalah karena adanya dua bakteri, yaitu streptococcus
aureus dan staphylococcus pyogenes. Pengobatan yang dilakukan akan lebih mudah
bila kita tahu jenis bakteri apa yang menyerang kulit kita. Namun impetigo
mungkin akan hilang dalam waktu 2 hingga 3 minggu.
19. Curtis Laxa
20. Decubitus Ulcers
Decubitus ulcers
adalah luka pada kulit yang diakibatkan karena tidak adanya sirkulasi darah
yang mengalir sehingga kulit menjadi mati. Decubitus ulcers biasanya menyerang
orang tua, orang cacat, orang dengan kursi roda, ataupun orang yang
menghabiskan waktunya diatas tempat tidur.
21. Erysipelas
Apa itu penyakit erysipelas? Erysipelas adalah infeksi
karena bakteri yang terjadi pada bagian luar kulit. Erysipelas akan terlihat
sama seperti celullitis dan cara perawatan atau pengobatannya pun bisa dibilang
sama. Biasanya erysipelas muncul pada kulit kaki, namun terkadang juga muncul
di bagian wajah.
22. Biang keringat/
Diaper rash (ruam-ruam karena popok)
Diaper rash merupakan iritasi kulit yang biasa terjadi pada
balita yang memakai popok. Penyakit ini bisa menimbulkan rasa panas dan
kemerahan pada area kulit yang terkena gesekan atau sentuhan popok.
23. Dyshidrotic Eczema
(Eksim Dishidrotik)
Apa itu Dyshidrotic Eczema atau Eksim Dishidrotik?
Dyshidrotic Eczema adalah penyakit kulit berupa benjolan-benjolan yang gatal
dan berisi cairan dan yang biasanya timbul pada bagian kaki atau telapak
tangan. Penyakit ini biasanya akan sembuh dalam 3-4 minggu. mungkin disebabkan
oleh yang berkaitan dengan alergi dan stress.
Apa itu sariawan? Sariawan adalah penyakit kulit yang
berbentuk luka terbuka pada bagian mulut. Sariawan akan terasa sangat nyeri dan
sakit. Penyakit sariawan ini biasanya muncul pada bagian mulut luar ataupun
bagian dalam mulut. Sariawan biasanya berwarna putih kekuning-kuningan dan ada
warna merah disekitarnya karena adanya pembengkakan jaringan lunak.
25. Herpes Stomatitis
Apa itu Herpes
Stomatitis? Stomatitis adalah pembengkakan yang terjadi pada bagian dalam
mulut, seperti gusi, bibir, lidah, dan pipi bagian dalam. Stomatitis dibedakan
menjadi 2 jenis utama, yaitu herpes stomatitis, dan aphthous stomatitis.
Herpes Stomatitis
adalah infeksi akibat dari virus Herves Simplex 1 (HSV1) yang biasa terjadi
pada anak-anak yang berumur 6 bulan sampai 5 tahun. Virus HSV1 jika pada orang
dewasa akan menyebabkan bibir sariawan. Akan tetapi ada juga virus yang
menyebabkan penyakit kelamin herpes yaitu virus HSV2. Virus HSV2 tidak sama
dengan virus HSV1.
Aphthous stomatitis
adalah penyakit bibir sariawan.
26. Fungal Nail
Infection
Infeksi jamur bisa
terjadi pada seluruh bagian dari tubuh, baik mulai dari kaki hingga kepala.
Tumbuhnya jamur pada tubuh biasanya juga bersama dengan bakteri-bakteri. Tidak
terkontrolnya pertumbuhan jamur pada tubuh bisa saja mengakibatkan infeksi pada
kulit.
Infeksi jamur pada
area kuku disebut Onychomycosis ( tinea unguium). Infeksi jamur mempunyai banyak macam, perawatan atau pengobatannya pun
juga berbeda-beda. Meskipun penyebab onychomycosis bisa saja dicegah, namun
resiko lain mungkin bisa terjadi bersamaan dengan penyakit itu.
Onychomycosis
(infeksi jamur pada kuku) bisa disebabkan oleh hal-hal berikut ini:
- Mempunyai penyakit diabetes
- Mempunyai penyakit pada jaringan darah
- Memakai kuku buatan
- Wanita usia lanjut
- Mempunyai luka pada kuku
- Berenang dalam kolam umum
- Jempol atau jari terlalu lembab dalam waktu yang lama
- Kekebalan tubuh yang menurun
- Memakai sepatu yang terlalu kecil
27. Ichtyosis Vulgaris
Apa itu Ichtyosis
Vulgaris (penyakit kulit ikan)? Ichtyosis Vulgaris atau yang juga biasa disebut
Fish Scale Diseases atau Penyakit Sisik Ikan adalah kondisi kulit dimana
banyak kulit mati yang berkumpul sehingga membentuk kerak. Penyakit ini disebut
penyekit kulit ikan karena pola kulit mati yang terkumpul mirip dengan sisik
ikan.
Kebanyakan kasus yang terjadi tergolong ringan dan hanya
menyerang pada area-area yang spesifik. Namun penyakit ini bisa saja menjadi bahaya
dan menyerang tubuh secara meluas seperti dada, punggung, lengan, dan kaki.
28. Dermatomyositis
Apa itu Dermatomyositis?
Dermatomyositis adalah penyakit kulit membengkak yang sangat jarang sekali
terjadi. Dermatomyositis adalah kondisi dimana terjadi pembengkakan pada otot,
dan menjadi salah satu dari 3 jenis pembengkakan Myopathies yang
diketahui. Gejala yang sering terjadi pada penyakit ini adalah otot terasa
lemas. Penyakit dermatomyositis ini bisa menyerang siapapun, meskipun masih
belum ada obat untuk penyakit ini, dermatomyositis bisa saja tiba-tiba hilang
dengan sendirinya. Penyebab penyakit ini pun masih juga belum diketahui, namun
para ahli memperkirakan bahwa penyebab dermatomyositis sama dengan penyebab
penyakit auto immune.
29. Molluscum Contagiosum
Moluscum Contagiosum adalah penyakit infeksi kulit yang
disebabkan oleh virus Molluscum. Virus molluscum menyebabkan timbulnya
benjolan-benjolan pada kulit (tumor jinak). Biasanya benjolan-benjolan ini
tidak akan terasa sakit dan akan menghilang tanpa membekas pada kulit. Namun
benjolan-benjolan ini bisa bertahan hingga 2 bulan – 4 tahun.
Molluscum
Contagiosum bisa menyebar ataupun menular saat kontak langsung dengan si
penderita, melalui media pakaian, handuk, dan lain sebagainya. Dalam banyak
kasus perawatan penyakit tidak perlu dilakukan meskipun tersedia pengobatan
melalui media operasi.
Apa itu penyakit cantengan? Cantengan adalah tumbuhnya kuku
pada bagian sisi yang menembus kulit sehingga rasanya sakit. Kebanyakan cantengan
terjadi pada jempol kaki. Cantengan bukanlah penyakit yang berbahaya, namun
bila keadaan bertambah parah, bukannya tidak mungkin akan terjadi tetanus dan
lain-lain. Keadaan seperti ini mungkin akan di perparah bila anda menderita
penyakit diabetes. Cantengan biasanya bisa dirawat sendiri dengan menjaga
pertumbuhan kuku agar tidak menembus kulit. Berikut ini beberapa penyebab
terjadinya cantengan pada kuku:
- Kesalahan dalam memotong kuku
- Bentuk kuku yang tidak simetris
- Menggunakan sepatu yang terlalu kecil
- Postur tubuh yang tidak ideal
- Adanya cedera pada bagian kuku
31. Papular Acrodermatitis
Papular Acrodermatitis adalah penyakit yang kebanyakan
menyerang anak berusia 6 bulan hingga 12 tahun. Papular Acrodermatitis atau
yang juga disebut Sindrom Gianotti-Crosti memang merupakan sebuah penyakit yang
jarang terjadi. Namun anak-anak akan mudah tertular bila tinggal berdekatan
dengan penderita penyakit ini. Papular Acrodermatitis ini akan menyebabkan rasa
lelah, demam, dan benjolan berwarna ungu kemerahan yang gatal. Penyebab
penyakit Acrodermatitis ini masih belum diketahui, namun para ahli sering
mengaitkan penyakit ini dengan virus Epstein-Barr, Cytomegalovirus,
parainfluenza dan virus syncytal saluran pernafasan.
32. Kista Sebaceous
Kista Sebaceous adalah pembengkakan kelenjar Sebaceous pada
kulit dan biasanya berisi cairan kekuningan seperti nanah. Pemberian anestesi
lokal dan pembedahan pada bagian yang bengkak merupakan diagnosis awal dari
penyakit sebaceous. 5 hal yang menjadi penyebab terjadinya kista sebaceous:
- Jerawat
- Luka parut yang terinfeksi
- Luka bekas operasi
- syndrom gardner
- pembengkakan sel basal
33. Seborrheic Keratosis
Apa itu Seborrheic Keratosis? Keratosis Seborrheic adalah
kondisi dimana tumbuhnya kulit tidak terkendali. Pertumbuhan kulit ini memang tidak
berbahaya, namun bisa menimbulkan rasa minder dan tidak percaya diri bagi si
penderitanya. Selain itu bila kulit anda dengan tiba-tiba berubah, maka anda
harus dengan segera menghubungi dokter, karena terkadang penyakit keratosis
seborrheic ini sangat sulit dibedakan dengan penyakit kanker kulit yang
berbahaya, yaitu melanoma. Kebanyakan Seborrheic Keratosis menyerang orang
dengan usia lanjut.
Penyakit seborrheic keratosis ini biasnya timbul pada bagian
perut, dada, pundak dan bahu. Pertumbuhan kulit ini pertama kali akan diawali
dengan kulit kasar, namun dalam seiring waktu, permukaan kulit akan menjadi
lebih tebal dan kasar. Biasanya berbentuk bulat ataupun oval dengan warna
kecoklatan, namun juga ada yang berwarna putih, kuning, ataupun hitam.
Pengobatan dan penyembuhan seborrheic keratosis tidak
memerlukan perawatan khusus. Namun terkadang dokter juga menyarankan untuk
menghentikan pertumbuhan dan menghilangkan pembenkakannya. Biasanya dilakukan
dengan Cryosurgery ataupun Electrosurgery. Dengan Cryosurgery, pertumbuhan
kulit akan dihentikan dan dibekukan dengan menggunakan nitrogen cair.
34. Penyakit Pilonidal Sinus
Apa itu penyakit Pilonidal Sinus? Pilonidal Sinus adalah
pembengkakan kecil pada kulit atau abses yang terjadi pada kulit bagian atas
lipatan bokong. Penyakit ini bisa menimbulkan rasa yang sangat sakit bagi si
penderita. Penyakit ini pun juga sangat mudah terinfeksi. Bila terjadi infeksi
bisa mengeluarkan nanah dan bau yang tidak sedap. Penyakit Pilonidal sinus
biasanya sering menjangkit pada laki-laki usia dewasa muda.
Demikianlah kilasan artikel mengenai berbagai penyebab penyakit kulit. Mungkin diantara dari kita tidak menyadari bila pernah mengidap
salah satu penyakit kulit diatas. Namun perlu diingat bahwa kebersihan dan
sanitasi hal yang paling penting dan utama untuk mencegah berbagai penyakit
kulit, yang terutama infeksi pada kulit. Karena kulit merupakan bagian tubuh
kita yang paling luar, sehingga akan sering mengalami gangguan. Maka sudah
sepatutnya kita menjaga kesehatan kulit kita sehingga tidak terjadi penyakit
kulit baik yang berbahaya maupun yang tidak. Semoga artikelnya bermanfaat, baca
juga penyakit kulit yang sangat populer sekali terjadi di indonesia, yaitu
penyakit panu, dan kurap.
0 Response to "Penyebab timbulnya penyakit kulit beserta macam-macam gangguan penyakit kulit"
Posting Komentar